OVL-010 : BROMO – BALI OVERLAND 8 HARI

HARI-01 : JAKARTA – PROBOLINGGO – BROMO (Makan P, S, M) 
Berangkat jam 5 pagi dari Jakarta menuju ke Probolinggo. Tiba tengah malam di Probolinggo dan transit untuk beristirahat.

HARI-02 : PENANJAKAN – BROMO SUNRISE TOUR (Makan P, S, M) 
Jam 03.00 pagi dijemput jeep untuk menuju ke Penanjakan Bromo guna mengikuti sunrise tour, ke kawah bromo, pasir berbisik dan bukit savana teletubbies. Makan pagi di restoran lokal dan selanjutnya berangkat menuju ke Bali. Makan siang dan makan malam di restoran lokal dalam perjalanan.

HARI-03 : TABANAN – TANAH LOT – BEDUGUL  TOUR (Makan P, S, M) 
Transit untuk mandi dan makan pagi di Soka Beach Tabanan, dan perjalanan tour di Bali hari ini dimulai dengan mengunjungi Tanah Lot, Bedugul, makan siang di Bedugul dan selanjutnya ke Joger Luwus dan Sangeh Monkey Forest. Sore hari menuju hotel untuk check-in dan istirahat serta makan malam.

HARI-04 : TANJUNG BENOA – PANDAWA BEACH – JIMBARAN TOUR (Makan P, S, M) 
Makan pagi di hotel dan tour sehari penuh mengunjungi Tanjung Benoa Watersport, makan siang dan menuju ke Pantai Pandawa, selanjutnya melalui Puja Mandala pusat peribadatan 5 agama terbesar di Bali dan mengunjungi Garuda Wisnu Kencana Cultural Park. Makan malam dengan sajian seafood di resto tepi pantai Jimbaran. Kembali ke hotel dan istirahat.

HARI-05 : BALI TIMUR – BESAKIH - CANDI DASA TOUR (Makan P, S, M)
Setelah makan pagi di hotel, tour hari ini kami akan mengajak melihat sisi menarik yang berbeda dari Pulau Bali yaitu ke darah Bali Timur di Kabupaten Klungkung. Tour dimulai dengan mengunjungi Kerta Gosa, kemudian ke Pura Besakih sebuah pura luhur dan merupakan pura terbesar yang dijuliki Mother of Temple, selanjutnya makan siang dan ke Bukit Jambul untuk melihat panorama pegunungan yang indah, mengunjungi Pura Goa Lawah yang dihuni ribuan kelelawar di mulut gua dan mengunjungi Pantai Candi Dasa. Makan malam dan kembali ke hotel.

HARI-06 : KUTA – KRISNA – JOGJA (Makan P, S, M) 
Hari terakhir di Bali, check out setelah makan pagi di hotel dan diajak mengunjungi Pantai Kuta serta belanja oleh – oleh di Pusat oleh-oleh Krisna. Makan siang dan perjalanan kembali menuju Jogja. Makan malam di restoran lokal dalam perjalanan.

HARI-07 : SOLO – JOGJA – JAKARTA (Makan P, S, M) 
Transit untuk mandi dan makan pagi di Ngawi, dan melanjutkan perjalanan melalui kota Solo, bisa singgah di pusat batik dan seterunya menuju ke Jogja. Free time di Malioboro sampai makan malam dan perjalanan kembali ke Jakarta.

HARI-08 : TIBA KEMBALI DI JAKARTA (Makan P) 
Makan pagi di daerah Rajapolah Tasikmalaya dan perjalanan pulang sampai tiba di Jakarta siang hari dan program tour selesai.

BIAYA PER PAX : 
40-50 pax by big bus  = Rp. 3.350.000/pax
20-30 pax by medium bus = Rp. 3.975.000/pax
***peserta kurang dari 20 orang biaya dapat disesuaikan***
 
BIAYA SUDAH TERMASUK :  
1. Transportasi Bus AC, LCD TV, DVD, Karaoke, Seat 2-2 ***lihat foto***
2. Akomodasi 4 malam, 1 kamar 2 orang *2/3
3. Makan 3x sehari, total 22x makan sesuai acara tour (termasuk 1x di
   Jimbaran)
4. Tiket obyek wisata
5. Local Guide HPI Bali
6. Tour Leader
7. Tips crew bus
8. Ferry Ketapang - Gilimanuk pp
9. Tol, parkir dan donasi

BIAYA TIDAK TERMASUK  : 
1. Permainan watersport di Tanjung Benoa
2. Pengeluaran pribadi

BUDGET CLASS : Hotel AC 1 Kamar 4 orang, budget makan disesuaikan
40-50 pax by big bus  = Rp. 2.575.000/pax
20-30 pax by medium bus = Rp. 3.250.000/pax
***peserta kurang dari 20 orang biaya dapat disesuaikan***

Kembali ke HALAMAN UTAMA